Tenun Timor adalah brand Kain Tenun NTT yang Produksi, menjual Kain Tenun NTT, Kain Ikat, Souvenir khas NTT, khusus Kain Tenun Motif Buna Insana, Motif Kubi, Motif Sotis dan Kain Ikat Motif Biboki

Tenun NTT - Kain Tenun NTT - Tenun Timor - Kain Tenun Ikat

Kain Tenun NTT adalah kain yang dibuat dari proses menenun oleh masyarakat Nusa Tenggara Timur. Tenun sendiri merupakan kegiatan membuat kain dengan cara memasukkan benang pakan secara horizontal pada benang-benang lungsin, biasanya telah diikat dahulu dan sudah dicelupkan ke pewarna alami. 

Beli Kain Tenun Ntt model & desain terbaru harga murah 2022 .

PESAN SEKARANG SELENDANG MOTIF BUNA INSANA :











Contoh Selendang Motif Buna Insana - Tenun Timor


Mengenal Kain Tenun Timor sebagai Kain Tenun NTT . Faktanya, kegiatan menenun telah dikembangkan oleh setiap suku di Nusa Tenggara Timur secara turun-temurun yang dikerjakan secara handmade dengan alat tenun sederhana.


Kain Tenun Buna Insana - Souvenir Khas NTT














Informasi Pemesan Kain Tenun Timor - Selendang motif buna - klik kontak 





Share:

Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Jakarta

Kain Tenun NTT , saat ini banyak digunakan sebagai Souvenir acara Kantor Pemerintahan ataupun swasta, karena memiliki ciri khas yang unik dan spesial, karena kain tenun tidak ada yang sama persis antara satu kain dengan kain yang lainnya. Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Serpong, Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Surabaya, Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Bandung, Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Bali, Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Jogjakarta, Toko Souvenir Kain Tenun NTT di Sumatera

Tenun NTT yang banyak digunakan sebagai Sovenir adalah :

Selendang Motif buna : dengan ukuran 120 x 25 - 30 cm, cocok sebagai syal, taplak meja, kombinasi baju, Hiasandinding, dll.

 

Contoh Souvenir Tenun  - Selendang Motif Buna Insana 

Ciri khas motif buna insana, Motifnya timbul bolak balik sama,  berbentuk geometris seperti segi empat, garis lurus dan konsep pencerminan, dengan ragam kombinasi berwarna cerah, berdasarkan imajinasi dan kreatifitas penenun, sehingga tidak ada tenun yang sama persis, hanya mirip- mirip saja.



 Kain Tenun Motif Buna adalah Motif Tenun kasta tertinggi  yang pada awalnya hanya digunakan sebagai busana untuk kaum bangsawan Di Timor - NTT. 


Selendang sebagai Syal



Share:

Kain Tenun NTT - Motif Buna Insana

 


Tenun NTT - Motif Buna Insana 

Tenun Motif Buna Insana adalah salah satu jenis motif tenun dari daerah NTT khususnya Pulau Timor dengan kasta tertinggi  yang pada awalnya hanya digunakan sebagai busana untuk kaum bangsawan. 


Ciri khas motif buna insana, Motifnya timbul bolak balik sama,  berbentuk geometris seperti segi empat, garis lurus dan konsep pencerminan, dengan ragam kombinasi berwarna cerah, berdasarkan imajinasi dan kreatifitas penenun, sehingga tidak ada tenun yang sama persis, hanya mirip- mirip saja.


Proses pembuatan motif buna lebih rumit  dan lama.  dilakukan secara tradisional dangan alat tenun sederhana secara turun-temurun.




Share:

Kain Tenun NTT - Kain Tenun Timor


Kain tenun adalah proses membuat kain pada alat tenun yang dilakukan dengan menyilangkan masing-masing benang lungsi dan benang pakan.

Tenun merupakan teknik dalam pembuatan kain yang dibuat dengan prinsip yang sederhana, yaitu 
dengan menggabungkan benang secara memanjang dan melintang.

Banyak Orang juga bertanya :
1. Kain Tenun Berasala dari daerah apa:
Indonesia memiliki beragam jenis kain atau tekstil produksi lokal yang menjadi bukti peradaban budaya masyarakatnya. Salah satunya adalah kain tenun yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia seperti Toraja, Sintang, Jepara, Bali, Lombok, Sumbawa, Sumba, Flores hingga Timor.

2. Tenun bisa dibuat apa saja?
Selain syal, kamu punya pilihan lain untuk menggunakan kain tenun yaitu sebagai dompet, tas, atau sepatu. Saat ini cukup banyak brand yang menjual produk berbahan kain tenun. Harga aksesoris dari kain tradisional biasanya cukup tinggi.

3. Apa fungsi dari kain tenun?
1. Sebagai busana untuk penggunaan sehari-hari dan menutupi badan. 2. Sebagai busana dalam tari adat dan upacara adat. 3. Sebagai mahar dalam perkawinan dalam bahasa daerah disebut sebagai “belis” nikah.

 Dapatkan Harga kain tenun Murah & Terbaru. Beli kain tenun Aman & Garansi, 

Macam-macam Kain Tenun








Share:

KAIN TENUN TIMOR - Kain tenun NTT

Kain tenun semakin banyak digunakan untuk keperluan fashion. Desainer mulai melihat kain tenun sebagai salah satu alternatif desain fashion mereka. Dengan banyaknya fashion dengan bahan tenun,=membuat kebutuhan akan tenun semakin banyak. Salah satu tenun yang digunakan adalah tenun Timor, adalah kain tenun full handmade.kain tenun NTT yang bercorak unik dan khas
Share:

KAIN TENUN TENUN TIMOR - KAIN TENUN NTT

Share:

KAIN TENUN NTT - TENUN TIMOR - TENUN NTT KUPANG



Kain Tenun NTT adalah kain yang dibuat dari proses menenun oleh masyarakat Nusa Tenggara Timur. Tenun sendiri merupakan kegiatan membuat kain dengan cara memasukkan benang pakan secara horizontal pada benang-benang lungsin, biasanya telah diikat dahulu dan sudah dicelupkan ke pewarna alami.Ada juga tenun yang di buat dari benang toko ( benang jadi)



Share:

Sitemap


Share:

Foto kain Tenun





 

Share:

Kerajinan Kain Tenun NTT

Pengerjaan tenun NTT memiliki tingkat kesulitan yang relatif tinggi. Itulah sebabnya kerajinan tradisional itu kerap dipandang sebagai harta keluarga yang tinggi nilainya.
 

Nusa Tenggara Timur (NTT) merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang kaya akan warisan budaya dan keindahan alam. Provinsi yang terletak di bagian tenggara Indonesia itu memiliki beberapa pulau, yaitu Lombok, Flores, Sumba, Komodo, dan pulau lainnya.

Meski memiliki adat istiadat yang berbeda, terdapat kesamaan di antara semua suku yang tersebar di kepulauan NTT, yakni kain tradisionalnya. Kain khas itu dikenal dengan nama tenun. Menenun sendiri diketahui sebagai kegiatan membuat sehelai kain dengan cara memasukkan benang pakan secara horizontal pada benang-benang, yang biasanya, telah diikat dan dicelupkan ke pewarna yang dibuat dari akar dan pepohonan.

Kegiatan menenun dikembangkan oleh setiap suku di Nusa Tenggara Timur secara turun-temurun, demi pelestarian seni tenun itu. Tenun bagi masyarakat Nusa Tenggara Timur dipandang sebagai harta berharga milik keluarga yang bernilai tinggi.

Pasalnya, selain tingkat kesulitan dalam proses pembuatan, juga model motif tenun yang dihasilkan penenun. Tak heran, proses menenun itu menghasilkan harga kain yang cukup mahal. Beragam kain tenun NTT dijual hingga ratusan juta rupiah. Bahkan saking berharganya hasil karya tersebut, meski bekas pakai, seorang penjual kain tenun NTT bernama Niko tetap menjual kain atau busana tenun dengan harga baru.

Dahulu kala, kain tenun dibuat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, yakni sebagai busana biasa. Namun kemudian berkembang untuk kebutuhan adat, seperti upacara, tarian, perkawinan, dan pesta. Saat ini, kain tenun juga biasa digunakan sebagai selendang, sarung, selimut, hingga pakaian.

Masyarakat Nusa Tenggara Timur diperkirakan sudah ada sejak 3.500 tahun yang lalu. Kerajaan pertama masyarakat NTT berkembang pada abad 3 Masehi. Dan sejak itulah diperkirakan, masyarakat setempat sudah mengenal seni dan budaya, salah satunya adalah menenun.

Jenis dan Motif

Menurut proses produksi, kain tenun yang ada di NTT terbagi menjadi beberapa jenis. Yaitu, tenun ikat, tenun buna, dan tenun lotis atau sotis atau songket.

Seperti namanya, tenun ikat memiliki proses pembentukan motif dengan cara pengikatan benang.  Di NTT, benang lungsilah yang akan diikat dan akan menghasilkan motif tertentu. Teknik dalam pembuatan kain tenun dengan cara menggabungkan benang secara memanjang dan melintang.

Sedangkan, proses tenun buna atau tenunan buna adalah menenun untuk membuat corak atau motif pada kain dengan menggunakan benang yang terlebih dahulu telah diwarnai, sehingga menghasilkan motif dengan berbagai warna yang begitu memikat mata.

Tenun lotis atau sering disebut dengan kain songket memiliki proses pembuatan yang mirip dengan tenun buna, identik dengan warna dasar gelap seperti hitam, cokelat, biru tua, dan merah hati.

Perajin tenun biasa menggunakan pewarna alami seperti tauk, mengkudu, kunyit, dan tanaman lainnya. Namun di zaman modern, banyak perajin yang juga telah beralih menggunakan zat warna kimia karena banyak keunggulan. Yakni, bisa mempercepat proses pengerjaan, tahan luntur dan sinar, tahan gosok, serta warnanya pun beragam.

Di masyarakat NTT, motif tenun dapat mencirikan dari mana si pemakai berasal. Sebab, dalam motif tenun tergambar ciri khas suatu suku atau pulau. Motif di kain tenun merupakan wujud dari kehidupan masyarakat dan bentuk ikatan emosional yang erat dengan masyarakat tersebut. Masyarakat NTT begitu bangga dan senang menggunakan tenunan asal sukunya, dan sebaliknya mereka akan canggung dan malu jika menggunakan tenunan dari suku lain.

Tiap kerajaan, kelompok suku, wilayah dan pulau menciptakan sejumlah pola atau motif hiasan yang khas pada tenunannya. Kemudian diturunkan dengan cara mengajarkan kepada anak cucu mereka agar kelestarian seni tenun terus terjaga.

Tenun dari Sumba Timur, misalnya, memiliki motif tengkorak. Di Maumere, motifnya lebih menggambarkan hujan, pohon, dan ranting. Boleh jadi, motif-motif itu terinspirasi dari masyarakat zaman dahulu yang keluar rumah dan melihat alam sekitar, sehingga munculah motif alam tersebut.

Kain Tenun di Mata Dunia

Sejak dahulu, masyarakat Timor, Sumba, Flores, Solor, Pantar, Lembata, Adonara, Rote, dan Sabu dikenal oleh bangsa Eropa di bidang produksi kain tenun tradisional. Para pedagang hingga pejabat pemerintah kerap membawa sejumlah koleksi pribadi kain tenun ke Eropa. Bahkan, kini koleksi tenun tersebut banyak disimpan di museum-museum terkenal yang ada di Eropa dan Amerika. Hal tersebut juga turut membuat kain tenun semakin terkenal dan menjadi andalan NTT.

Pada September 2017, kain tenun asal NTT berhasil mengepakan sayapnya di kancah internasional. Untuk pertama kalinya tenun asal NTT tampil dalam pagelaran tunggal Couture New York Fashion Week. Keindahan tekstur kain khas tradisional yang dirajut ini merupakan hasil karya para pengrajin wanita dari NTT di bawah asuhan Rumah Pandai, lembaga non profit yang didirikan oleh desainer terkenal Kanaya Tabitha. Karya-karya yang ditampilkan dalam perhelatan tersebut juga mendapat sentuhan estetika desain dari Julie Sutrisno Laiskodat, yang juga merupakan seorang desainer busana tenun asal Indonesia.

Share:

Tentang Kami

Kain Tenun Timor pada mulanya dibuat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sebagai busana penutup dan pelindung tubuh, kemudian berkembang untuk kebutuhan adat (pesta, upacara, tarian, perkawinan, kematian dll), hingga sekarang merupakan bahan busana resmi dan modern yang didesain sesuai perkembangan mode, juga untuk memenuhi permintaan/ kebutuhan konsumen.
Dalam perkembangannya, kerajinan tenun merupakan salah satu sumber pendapatan (UP2K) masyarakat Nusa Tenggara Timur terutama masyarakat di pedesaan. Pada umumnya wanita di pedesaan menggunakan waktu luangnya untuk menenun dalam upaya meningkatkan pendapatan keluarganya dan kebutuhan busananya.

Kain Tenun Timor menarik perhatian kami karena keindahan dan nilai etnik yang terkandung di dalamnya. Dan merupakan salah satu kebudayaan tradisional bangsa Indonesia patut di lestarikan.
Fransiskus Bani yang biasa dipanggil Bani , mencoba mewakili masyarakat Timor dalam memperkenalkan Kain Tenun Timor kepada teman - teman secara luas yang tertarik dengan kain Tenun khususnya Kain Tenun Timor tapi kesulitan memperoleh informasi secara baik.
Kami berusaha sebaik mungkin untuk memberikan informasi mengenai Kain Tenun Timor dan bila anda yang ingin mendapatkan koleksi kain Tenun Timor bisa menghubungi kami di mozabani@yahoo.com atau WA: 081319631083 

Saat ini kami hanya menyediakan Kain Tenun Timor dengan beragam jenis, ukuran dan motif khusus untuk daerah Timor yang dapat diaplikasikan pada beragam hal, seperti Fashion, Aneka Perlengkapan Rumah, pernak pernik, Tas dan banyak lagi.

Kami dapat menyediakan Kain Tenun Timor secara kontinyu untuk grosir dalam jumlah tertentu  untuk keperluan anda.

Rekening Bank
Untuk pembayaran, Anda dapat menggunakan nomor Rekening BCA , BRI, BNI dan DANAMON. Bila anda tertarik silakan hubungi kami via email atau sms.

Hubungi Kami
Punya pertanyaan seputar Kain Tenun Timor? Atau anda tertarik untuk memilikinya? Silakan email kami di mozabani@yahoo.com . Kami akan segera mengubungi Anda.

  1. Alamt Kami : Cluster Graha Utama Serpong Blok B. No.11- (samping cluster Dahlia Loka Graha Raya) Jl Pondok Jagung Timur Serpong - Tangerang Selatan - Banten . lihat di peta
  2. Alamat Kami di Timor : Jl. Ahmad Yani No.1 kefamenanu- lihat di peta

Terima Kasih
 Fransiskus Bani
Share:

Kegunaan Kain Tenun Timor

Dilihat dari kegunaannya, produk tenunan - Tenun NTT- di Nusa Tenggara Timur terdiri dari 3 (tiga) jenis yaitu : sarung, selimut dan selendang dengan warna dasar tenunan pada umumnya warna-warna dasar gelap, seperti warna hitam, coklat, merah hati dan biru tua. Hal ini disebabkan karena masyarakat/ pengrajin dahulu selalu memakai zat warna nabati seperti tuak, mengkudu, kunyit dan tanaman lainnya dalam proses pewarnaan benang, dan warna-warna motif dominan warna putih, kuning langsat, merah marun.Sebagai contoh, ada beberapa foto dibawah ini yang menujukan motif kain tenun timor yang digumakan sebagai upacara ada pernikahan &
Sebagai Busana saat Menari 


Sebagai Busana saat acara lamaran Pernikahan



Sebagai Busana saat acara Penyambutan Tamu



Sebagai Busana saat acara Adat



Sebagai Busana saat acara Adat dan mengenalkan budaya pada anak cucu



Sebagai Busana saat acara Keluarga Adat



Sebagai Busana saat acara Lamaran Adat
Share:

Kain Tenun NTT - Tenun NTT - Kain Tenun Timor

Salah satu kerajinan tenun yang mempunyai kaitan erat dengan budaya masyarakatnya adalah kain tenun timor. Motif-motif kain tenun timor merupakan manifestasi kehidupan sehari-hari masyarakat dan memiliki ikatan emosional yang cukup erat dengan masyarakat di tiap suku sehingga motif-motif yang dibuat juga beragam.



Kain Tenun motif sotis.

Kain tenun Timor sendiri terdiri dari tiga jenis berdasarkan cara pembuatannya. Meski jenisnya berbeda, namun sama-sama menggunakan warna-warna latar yang gelap. Warna-warna  dihasilkan dari bahan-bahan yang diambil dari alam seperti akar pohon Ka’bo (warna merah), daun Ru Dao (Warna Nila), dan daun Mengkude (Warna Kuning)
Kain tenun timor yang pola dan motifnya dibentuk dengan cara mengikat benang sebelum ditenun dan mencelupkannya pada zat pewarna disebut kain tenun ikat. Uniknya, benang yang diikat adalah benang lungsi.
Jenis kain tenun Timor yang kedua adalah tenun Buna. Pembuatannya adalah, benang yang akan ditenun sudah terlebih dulu dicelupkan ke dalam pewarna. Tenun buna pusatnya di Kabupaten Timor Tengah Utara khusus wilayah Insana.
Yang ketiga adalah tenun sotis/lotis/songket, yang pembuatannya hampir sama dengan tenun buna.
Berdasrkan fungsinya, kain tenun Timor dapat berupa selendang, sarung dan selimut. Kain tenun Timor dapat digunakan untuk  pakaian sehari-hari dan juga untuk busana tari adat, pakaian untuk upacara adat, sebagai mahar atau hadiah, dan lain sebagainya.
Kini kain tenun timor dapat dijadikan busana dengan desain modern yang bernuansa tradisional. Dengan begitu, warisan budaya tenun ini dapat terus dilestarikan tanpa menghilangkan unsur aslinya.
Untuk itu, kami mengajak anda melihat beberapa contoh gambar yang kani tampilkan, dan jika berminat silahkan hubungi kami. Di desa kami menyediakan berbagai bentuk dan corak warna yang menarik.




Share:

Kain Tenun NTT

Kain Tenun NTT adalah kain yang dibuat dari proses menenun oleh masyarakat Nusa Tenggara Timur. Tenun sendiri merupakan kegiatan membuat kain dengan cara memasukkan benang pakan secara horizontal pada benang-benang lungsin, biasanya telah diikat dahulu dan sudah dicelupkan ke pewarna alami.
Share:

Lokasi

Blog Archive

About